POLSUSWASKIANA – SUMUT, Nias Barat – Dalam rangka menemukan Sumber Daya Manusia Guna Memajukan Dunia Kepariwisataan Nias Barat, Pemerintah melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Nias Barat akan menyelenggarakan Pemilihan Putri Pariwisata Kabupaten Nias Barat Tahun 2022.
Event Pemilihan Putri Pariwisata Kabupaten Nias Barat yang rutin diselenggarakan setiap tahunnya, ditujukan untuk mencari Putri Pariwisata Asli Daerah Nias Barat yang memiliki kepribadian yang baik dan utuh, mampu berpenampilan yang mempesona, serta memiliki wawasan yang mampu mempromosikan dan mengenalkan potensi Pariwisata Kabupaten Nias Barat.
Adapun ketentuan dan persyaratan yang perlu dipedomani para calon peserta Putri Pariwisata Kabupaten Nias Barat di antaranya, peserta wanita berasal dari Nias Barat dibuktikan dengan KTP atau Kartu Keluarga Nias Barat, berusia 16-24 Tahun dan Proportional tinggi badan minimal 160 cm. Para calon peserta juga dituntut mampu berkomunikasi dalam Bahasa Indonesia, Bahasa Daerah Nias dan Bahasa Asing, serta paham dan mengenal Dunia Pariwisata dan Kebudayaan. Berkomitmen dalam pengembangan Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Nias Barat. Tidak sedang menjalankan Tugas sebagai Duta/Putri (ajang serupa) terhitung Tahun 2022.
Pemilihan Putri Pariwisata Kabupaten Nias Barat Tahun 2022 diawali dengan Tahap Sosialisasi dan Pendaftaran dari tanggal 11 Juli s.d 01 Agustus 2022. Tahap Pendaftaran Ulang tanggal 03 Agustus 2022, Tahap Persiapan Seleksi tanggal 07 Agustus 2022, Tahap Seleksi tanggal 8 Agustus 2022, Tahap Karantina tanggal 11-13 Agustus 2022 dan Grand Final tanggal 14 Agustus 2022. Tahapan seleksi akan digelar di Aula Soguna Bazato, Onolimbu, Lahomi, sedangkan acara Grand Final Pemilihan Putri Pariwisata akan diselenggarakan di Pantai Sirombu, Kecamatan Sirombu.
Pemenang Putri Pariwisata akan mendapatkan Hadiah Uang Tunai dan kesempatan mengikuti ajang Pemilihan Putri Pariwisata Provinsi Sumatera Utara dan ajang tingkat lebih tinggi. Tak hanya itu, pemenang Putri Pariwisata Kabupaten Nias Barat nantinya akan mendapatkan Rekomendasi Beasiswa Pendidikan. Melalui Event Pemilihan Putri Pariwisata Kabupaten Nias Barat Tahun 2022 diharapkan mampu menggunggah dan Memotivasi para Generasi Muda khususnya Putri Nias Barat untuk mampu meningkatkan kecerdasan dan kepeduliannya guna memajukan Kabupaten Nias Barat di bidang Pariwisata dan Kebudayaan. (YZ)