TANJUNG PATI 50 KOTA SUMBAR – PKRI News. Bupati LImapuluh Kota, Safaruddin Dt Bandaro Rajo, SH memberikan kuliah umum di Kampus Politani Unand Payakumbuh di Tanjung Pati Kecamatan Harau, Sabtu ( 29/1 ) yang dimotori oleh Ikatan Senat Mahasiswa Pertanian (IMSP) se Sumatera dengan Tema ” Sumatera Barat sebagai Lumbung Pangan Nasional 2045 “.
Selain Bupati Limapuluh Kota juga hadir Ketua TP PKK Kabupaten Limapuluh Kota Ibu Nevi Zulfia Nevi Zulvia Nasrun bersama Kepala Dinas Tanaman Pangan, Perkebunan dan Holtikultura Kabupaten Limapuluh Kota Witra Porsepwandi, S.Pi, Kepala Dinas Pangan Provinsi Sumatera Barat, Ir. Effendi, MP dan Perwakilan dari Kementerian Pertanian RI.
Dalam kesempatan itu, Bupati Limapuluh Kota Safaruddin Dt Bandaro Rajo, SH menyampaikan bahwa, salah satu misi dari Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota adalah mendorong pertumbuhan dan perkembangan ekonomi masyarakat dengan cara meningkatkan produksi dan produktivitas pada sektor Pertanian yang memiliki keunggulan baik di tingkat lokal maupun regional.
Maka seluruh program dan kegiatan Pemerintah Daerah, baik fisik maupun non fisik diutamakan dan di arahkan untuk mendukung misi tersebut.
Sebagai contoh Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang ( PUPR ), seperti pembangunan infrastruktur jalan, jembatan dan irigasi akan diarahkan dan diutamakan ke kawasan-kawasan sentra pertanian.
Begitu juga dengan Pariwisata akan diarahkan kepada program Agrowisata, baik Agro Wisata Tanaman Padi, Agro Wisata Jeruk, Agro Wisata Buah Naga dan lainnya.
Di samping itu Bupati juga menyampaikan, dalam waktu dekat akan menetapkan kebijakan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) sebagai jaminan ketersediaan lahan pertanian khususnya areal persawahan ke depannya
Untuk menghadapi perkembangan teknologi dan digitalisasi, Bupati memotivasi mahasiswa untuk menjadi petani berdasi, dalam arti jadilah petani milineal yang melek teknologi.
Karena pertanian bukan lagi menjadi pilihan terakhir dalam mencari lapangan pekerjaan akan tetapi pertanian dipilih karena merupakan sektor yang menjanjikan untuk kesejahteraan, untuk dapat terealisasi nya dengan baik’ tentu didukung dengan manajemen dan konsep yang benar dan terukur.
Di penghujung sambutannya, Bupati sangat menekankan betapa pentingnya tekhnologi mekanisasi pertanian untuk memanfaatkan sebesar-besarnya tekhnologi informasi, sehingga kesejahteraan sosial masyarakat yang berkeadilan dapat terwujud, imbuh Bupati.
Red – Mardianto Anto