*Ciptakan Rasa Aman dan Antisipasi 3C, Polsek Medan Kota Laksanakan Patroli Blue Light*

POLSUSWASKIANA, SUMUT. (Medan) – Guna mengantisipasi 3 C serta Kejahatan Jalanan Lainnya dan mencipta rasa aman bagi masyarakat yang akan beraktivitas mulai Malam hari hingga menjelang pagi dini hari, Polsek Medan Kota jajaran Polrestabes Medan melaksanakan Patroli Blue Light di wilayah hukum Polsek Medan Kota, Senin (28/2/2022) dimulai sejak Pukul 23.00 Wib s/d Selesai.

Diketahui Patroli Blue Light Polsek Medan Kota tersebut, dipimpin oleh Kanit Lantas Polsek Medan Kota, AKP Syahri Ramadhan sebagai (Pawas) didampingi personil Polsek Medan Kota yakni Aipda Muri S, Bripka J.Pasaribu, Bripka Haikal, Bripka Suprianto dan Bripda C.Simanjuntak.

Kapolsek Medan kota melalui AKP Syahri Ramadhan menjelaskan bahwa dalam Patroli Blue Light tersebut, Polsek Medan Kota menghimbau warga atau remaja yang masih berkumpul di pinggir jalan umum agar kembali kerumahnya masing – masing.

“Hal itu kami lakukan untuk menghindari kelompok Geng Motor yang suka membuat keributan dan mencipta rasa aman bagi masyarakat yang akan beraktivitas mulai Malam hari hingga menjelang pagi dini hari,” jelas Syahri Ramadhan kepada kru media usai melakukan kegiatan Patroli Blue Light di depan Kantor Polsek Medan Kota.

Selain mengimbau warga dan remaja yang masih berada di pinggir jalan, lanjut Syahri, dalam giat ini kami juga mengecek Debit Air di sepanjang bantaran Sungai Deli terhadap warga yang terdampak banjir.

“Selama pelaksanaan Patroli tersebut, kami tidak temukan Pelaku tindak Pidana dan Kejahatan lainnya. Untuk Situasi Kamtibmas Seputaran Wilayah Hukum Polsek Medan Kota dalam keadaan aman dan terkendali,” pungkas Syahri Ramadhan.

Dari pantauan kru media ini, Patroli Blue Light Polsek Medan Kota dimulai dari Jalan SM.Raja, Jl Sakti Lubis, Jl B.Katamso, Jl Juanda, Jl Pemuda, Jl MT Haryono, Jl Sumatera, Jl Wahidin, Jl Thamrin, Jl Sutrisno dan Jl HM.Joni. (Agung)

Totop Troitua ST

Pendiri MB PKRI CADSENA dan Owner PT MEDIA PKRI CYBER