KEBAKARAN DI DOLOK SANGGUL DAN BENCANA PUTING BELIUNG, BUPATI HUMBANG HASUNDUTAN BERIKAN BANTUAN BERAS

PKRI News, TAPAULI. HUMBAHAS. Kebakaran yang terjadi di Dolok Sanggul serta bencana puting beliung, Bupati Humbang Hasundutan,Dosmar Banjarnahor, SE yang juga di wakili oleh Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan ,Ir. Junter Marbun memberikan bantuan berupa beras kepada korban bencana puting beliung serta kebakaran rumah di Desa Purba Dolok , Kecamatan Dolok Sanggul pada Sabtu,29 April 2023 yang bertempat di Kantor Desa Purba Dolok.

Pemberian bantuan beras sebanyak 750 Kg , Kabid Perkebunan dan Ketahanan Pangan, Emmi Lisda Situmorang.SP, menjelaskan ada sebanyak 28 Kepala Keluarga yang mendapatkan bantuan beras. Kepala Desa Purba Dolok, Frits Desmon Purba menjelaskan bahwa puting beliung yang terjadi pada tanggal 6 April 2023 lalu itu yang mengakibatkan kerusakan rumah dan juga lahan pertanian milik masyarakat. Dalam musibah puting beliung dan kebakaran itu tidak ada korban jiwa, semua selamat. Kepala Desa mengatakan, banyak yang peduli kepada warga dari berbagai elemen masyarakat, yang selalu memberikan semangat dan juga bantuan.

Pemkab Humbahas melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan datang serta berperan memberikan bantuan berupa beras kepada korban puting beliung dan kebakaran. Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan, Junter Marbun mengatakan bantuan beras yang di berikan adalah beras dari cadangan pangan Pemerintah, yang di adakan oleh pemerintahan Humbahas. Cadangan pangan beras Pemkab Humbahas, untuk menanggulangi kerawanan pangan korban pasca bencana alam atau keadaan darurat. Salah satu masyarakat setempat mengucapkan terimakasih atas perhatian serta kepedulian Pemkab Humbahas khususnya kepada masyarakat Desa Purba Dolok, yang memberikan bantuan serta kepedulian nya terhadap masyarakat setempat.

( Werson Togatorop)

Totop Troitua ST

Pendiri MB PKRI CADSENA dan Owner PT MEDIA PKRI CYBER